Knowledge
Manager

Konsultasi PPH UAJ dalam Penyusunan Panduan Pedoman Asistensi Teknis Bagi Pelaksana Community Mentor

PPH UAJ memimpin pertemuan diskusi dalam penyusunan panduan dan pedoman untuk asistensi teknis bagi mentor komunitas (community mentor) pada tingkat kabupaten/kota di Indonesia. Ignatius Praptoraharjo bertindak sebagai konsultan dalam penyusunan panduan dan Gaby Gabriela Langi ikut serta dalam diskusi sebagai perwakilan dari PPH UAJ untuk CLM.

Pertemuan diadakan selama 2 hari di Jakarta pada tanggal 9-10 Februari 2023 oleh Jaringan Indonesia Positif bersama 7 Jaringan Nasional yang tergabung dalam prgram CLM.

Pertemuan ini merupakan tindaklanjut dari pelaksanaan pemantauan yang telah dilakukan oleh masing-masing jaringan nasional di berbagai wilayah di Indonesia. Kementerian Kesehatan bersama dengan jaringan nasional menginisiasi pembentukan Mentor Komunitas di 39 Kabupaten/Kota dari 5 provinsi untuk menguatkan program nasional penanggulangan HIV di Indonesia. Hasil dari pemantauan tersebut lalu dikompilasi dan diidentifikasi bersama untuk menyusun landasan utama panduan pedoman asistensi.

Jaringan Indonesia Positif (JIP) memulai langkah awal program Mentor Komunitas dengan mengadakan pertemuan diskusi dan konsultasi untuk menyusun panduan pedoman asistensi teknis bersama jaringan nasional. Total 7 jaringan nasional yang terlibat dalam pertemuan kali ini termasuk Jaringan Indonesia Positif (JIP), GWL-INA (Jaringan Gaya Warna Lentera Indonesia), OPSI (Organisasi Perubahan Sosial Indonesia), IPPI (Ikatan Perempuan Positif Indonesia), PKNI (Persaudaraan Korban Napza Indonesia), Inti Muda Indonesia, dan Jaringan Transgender Indonesia (JTID).

Pendekatan yang dipimpin oleh komunitas (Community led-monitoring, CLM) merupakan mekanisme yang akan memberikan kesempatan bagi anggota komunitas untuk terlibat secara bermakna dalam memberikan umpan balik kepada penyedia layanan dan pembuat keputusan secara kolaboratif memecahkan hambatan dan tantangan yang dihadapi layanan dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas layanan dan merespon permasalahan hak asasi manusia dan hambatan gender terhadap akses kesehatan.

Sepanjang tahun 2022, program pendekatan yang dipimpin oleh komunitas atau CLM (Community led-monitoring) telah dilakukan oleh 7 Jaringan Nasional Populasi Kunci dengan pendekatan intervensi yang dipimpin oleh komunitas untuk mendapatkan umpan balik dari masing-masing populasi kunci terkait dengan respon HIV yang dipimpin oleh komunitas yang dilakukan oleh community consultant

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Skip to content