Gaby Gabriela Langi, MPH., adalah peneliti di PPH UAJ sejak Juli 2019. Ia memeroleh gelar Magister Kesehatan Masyarakat dalam bidang epidemiologi lapangan dari Universitas Gadjah Mada di tahun 2017. Ia mengangkat topik stigma dan diskriminasi terhadap orang dengan HIV di antara tenaga kesehatan untuk tesisnya.
Sebelum bergabung dengan PPH UAJ, Gaby terlibat dalam Riset Kesehatan Dasar 2018 dan Riset Fasilitas Kesehatan 2019. S
Sejak bergabung dengan PPH UAJ, Gaby terlibat dalam penelitian terkait Isu Kesehatan Jiwa yang berfokus pada Evaluasi Implementasi Layanan Kesehatan Jiwa di Puskesmas dan peyusunan petunjuk teknis kesehatan jiwa di Puskesmas. Ia juga terlibat dalam penelitian kesehatan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dengan tema evaluasi kebijakan rehabilitasi narkotika di Indonesia dan peningkatan penyelenggaraan rehabilitasi narkotika di Lapas melalui implementation research.